Tips dan Langkah-Langkah Mengatur Sesi Gladi Bersih & UNBK 2020

Kali ini Sinau Thewe akan membahas bagaimana mengatur sesi gladi bersih UNBK 2020.

Pentingnya Mengatur Sesi


Fungsi mengatur sesi pada gladi bersih UNBK 2020 adalah digunakan untuk menempatkan Capes UNBK pada suatu server yang dipecah kembali kedalam sesi. Pelaksanaan gladi bersih ataupun UNBK yang sebenarnya dibagi menjadi dalam tiga sesi. Setiap sesi dilaksanakan dalam jangka waktu dua jam atau 120 menit. Pembagian Capes UNBK dalam sesi dilakukan oleh Satuan Pendidikan yang di urutkan berdasarkan Nomor Peserta UNBK. Hal ini dilakukan agar memudahkan dalam mengelola jalannya UNBK, bukan hanya dari segi dokumen tetapi juga hal teknis.
Diperlukan konsentrasi yang tinggi apabila akan mengatur sesi, apalagi dengan jumlah Capes yang banyak. Salah memetakan Capes UNBK dalam server bisa mengakibatkan hal yang fatal, apalagi sampai lupa mengatur sesi karena proses pengaturan sesi pada gladi bersih sekaligus digunakan pada UNBK.

Langkah-langkah Mengatur Sesi Gladi Bersih UNBK 2020

1. Kunjungi laman unbk.kemdikbud.go.id
2. Klik menu UNBK
3. Klik Pengaturan Sesi
4. Pada pojok kanan atas terdapat beberapa informasi diantaranya adalah Jenjang, Provinsi, Kabupaten, Nama Sekolah, Pilih Peserta, Semua dan Kolom Pencarian Data seperti gambar dibawah ini :


5. Dari gambar diatas, Jenjang digunakan untuk menampilkan Jenjang berdasarkan akun UNBK Satuan Pendidikan. Provinsi & Kabupaten menampilkan asal Satuan Pendidikan. Nama Sekolah digunakan untuk menampilkan Identitas Satuan Pendidikan. Pilih Peserta digunakan untuk memilih Satuan Pendidikan yang ikut UNBK, misalnya ada satu jenjang SMP yang menginduk di SMK maka nantinya akan ada dua pilihan yaitu UNBK SMK dan UNBK SMP/MTs. Semua digunakan untuk menampilkan seluruh data Capes UNBK berdasarkan dari Pilihan Peserta. Sedangkan Kotak Pencarian digunakan untuk mencari Capes UNBK berdasarkan dari Nama Peserta UNBK.
6. Klik Pilih Peserta dan klik Semua kemudian akan keluar seluruh Capes UNBK seperti gambar dibawah ini :


7. Pilih dan tentukan Server/Ruang dan kemudian tentukan sesi pada hari ke 1 sampai hari ke 4.
8. Jumlah baris data Capes UNBK secara otomatis ada 20 baris data, namun kita dibebaskan menampilkan sejumlah data yang kita inginkan. Satu halaman maksimal menampilkan data sejumlah 100 Capes UNBK.
9. Setelah menentukan Server/Ruang dan sesi, klik tombol Simpan.
10. Jika ingin membuka halaman selanjutnya, ada tombol navigasi disebelah kiri bawah baris data Capes UNBK seperti gambar dibawah :


11. Ulangi langkah diatas pada halaman selanjutnya.

Simak Video Tutorial Berikut





Demikian artikel yang bisa dibagikan Sinau Thewe, semoga bermanfaat. Jangan lupa share dan komentar dibawah. Terima kasih.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Tips dan Langkah-Langkah Mengatur Sesi Gladi Bersih & UNBK 2020"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel