Rumus Fungsi Left, Right dan Len Digunakan Untuk? Cara Menggunakannya?

Pada kesempatan kali ini, Sinau Thewe akan membagikan artikel tentang cara menggunakan rumus fungsi text, berikut penjelasannya :

A. Rumus Fungsi Left

Leff digunakan untuk mengembalikan atau mengambil karakter pertama atau beberapa karakter dari string teks berdasarkan dari jumlah karakter yang kita tentukan. Penulisan Sintaks rumus Left adalah sebagai berikut :

=LEFT(text, [num_chars])

Keterangan :
Text (diperlukan). Karena string teks ini berisi karakter yang akan diambil / di ekstrak.
num_chars (opsional). digunakan untuk menentukan jumlah karakter yang akan diambil / di ekstrak dengan catatan num_chars harus lebih besar dari pada nol, jika num_chars dikosongkan maka dianggap bernilai satu. Sedangkan apabila num_chars nilainya lebih besar atau lebih panjang dari text, maka rumus Left akan mengembalikan seluruh string teks.

Contoh penerapan rumus fungsi Left pada sebuah tabel, perhatikan gambar berikut :



Sintaks rumus fungsi pada baris data nomor satu sampai nomor tiga adalah sebagai berikut :
1. =Left(B2,5) maka hasilnya adalah "Sinau"
2. =Left(B3) maka hasilnya adalah "S", hal ini dikarenakan apabila kita tidak menentukan jumlah karakter / string yang akan diambil, maka otomatis dianggap nilai yang diambil adalah satu karakter.
3. =Left(B4,7) maka hasilnya adalah "Sinau T", satu spasi tetap dihitung satu string atau satu karakter.

B. Rumus Fungsi Right


Right digunakan untuk mengembalikan atau mengambil karakter akhir sebuah teks berdasarkan jumlah karakter yang kita tentukan. Penulisan sintaks Rumus Right adalah sebagai berikut

=RIGHT(text,[num_chars])

Keterangan :
Text (diperlukan). Karena string teks ini berisi karakter yang akan diambil / di ekstrak.
num_chars (opsional). digunakan untuk menentukan jumlah karakter yang akan diambil / di ekstrak dengan catatan num_chars harus lebih besar dari pada nol, jika num_chars dikosongkan maka dianggap bernilai satu. Sedangkan apabila num_chars nilainya lebih besar atau lebih panjang dari text, maka rumus Left akan mengembalikan seluruh string teks.

Contoh penerapan rumus fungsi Left pada sebuah tabel, perhatikan gambar berikut :



Sintaks rumus fungsi pada baris data nomor satu sampai nomor tiga adalah sebagai berikut :
1. =Right(B2,5) maka hasilnya adalah "Thewe", hal ini dikarenakan jumlah karakter yang diambil sejumlah lima karakter dari belakang teks pada Cell B2.
2. =Right(B3) maka hasilnya adalah "e", hal ini dikarenakan apabila kita tidak menentukan jumlah karakter / string yang akan diambil, maka otomatis dianggap nilai yang diambil adalah satu karakter dari belakang teks pada Cell B3.

3. =Right(B4,7) maka hasilnya adalah "u Terus", satu spasi tetap dihitung satu string atau satu karakter.

C. Rumus Fungsi Len

Len digunakan untuk menghitung jumlah banyaknya karakter / string yang terletak pada sebuah Cell. Berikut penulisan sintaks rumus Len :

=LEN(text)

Keterangan :
Text (diperlukan) karena digunakan untuk menentukan Cell yang akan dihutung jumlah karakternya. Satu spasi tetap dihitung satu karakter. Contoh penerapan rumus fungsi Len pada sebuah tabel, perhatikan gambar berikut :



Sintaks rumus fungsi pada baris data nomor satu sampai nomor tiga adalah sebagai berikut :
1. =Len(B2) maka hasilnya adalah "11".
2. =Len(B3) maka hasilnya adalah "9".

3. =Len(B4) maka hasilnya adalah "11".

Demikian artikel yang bisa dibagikan, semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Terima kasih.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Rumus Fungsi Left, Right dan Len Digunakan Untuk? Cara Menggunakannya?"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel